Pendiri APPLE bilang MICROSOFT lebih inofativ


CALIFORNIA – Salah satu pendiri Apple, Steve Wozniak kembali blak-blakan. Kali ini, ia menganggap bahwa Microsoft lebih inovatif ketimbang Apple Inc.

Usai menyampaikan pidatonya di TEDxBrussels awal pekan ini, ia punmembuat pernyataan yang cukup menyorot perhatian melalui wawancara video. TechCrunch melaporkan bahwa pria bertubuh tambun itu mulai khawatir bahwa Microsoft menjadi perusahaan yang lebih inovatif ketimbang Apple. Woz menambahkan, bahwa ia begitu khawatir “Karena saya sangat mencintai Apple,” katanya seperti dilansir dari Neowin, Kamis (15/11/2012).

Dalam sebuah obrolan video itu, ia percaya Microsoft telah bekerja dalam menciptakan produk yang inovatif dalam beberapa tahun terakhir, sementara Apple baru saja meningkatkan produk yang dirilis sebelumnya, iPhone.

Bahkan, pria yang pernah mengunjungi Indonesia beberapa waktu lalu itu mengakui bahwa penelitian Microsoft yang dapat menerjemahkan kata-kata ke bahasa lain merupakan contoh bahwa perusahaan yang berbasis di Redmond itu lebih inovatif ketimbang Apple.

Ini bukan kali pertama Woz memuji perusahaan di luar Apple. Awal tahun ini, ia mengatakan bahwa sistem operasi Windows Phone adalah “intuitif dan indah”.

About basrysihotang

ANYTHING
This entry was posted in Computers, Educations. Bookmark the permalink.

Leave a comment